Review Cetaphil Baby with Organic Calendula, Rangkaian Perawatan Kulit Bayi Hipoalergenik

Cetaphil Baby
#SakinahMenulis-Mencari produk yang cocok dan aman untuk bayi memang harus teliti dan hati-hati. Kulit bayi yang sensitif sangat rentan terhadap paparan zat asing, apalagi untuk bayi baru lahir (newborn). Karena itu, sebelum membeli produk-produk perawatan kulit bayi, saya membiasakan mengecek terlebih dahulu 6 syarat penting di dalamnya, diantaranya : 
  • Kandungan bahannya harus alami dan aman untuk bayi, bebas SLS dan Paraben Free 
  • Ph seimbang 
  • Tidak menimbulkan reaksi alergi atau iritasi saat digunakan (Hypoallergenic) 
  • Fungsinya double dari ujung rambut sampai ujung kaki (Top to toe) 
  • Sudah teruji klinis (Dermatologycally Tested) 
  • Brand sudah terkenal 

Cetaphil Baby with Organic Calendula : (Wash & Shampoo, Diaper Cream, Advanced Protection Cream)

Awalnya saya mengenal merk Cetaphil hanya sebatas tabir Surya, pembersih dan pelembab wajah Hypoallergenic untuk dewasa. Ternyata ada rangkaian perawatan bayi dengan varian Cetaphil Baby with Organic Calendula; (Gentle Wash & Shampoo, Diaper Cream, Advanced Protection Cream). Rangkaian perawatan bayi ini hadir dengan banyak manfaat dan keuntungan yang pastinya komplit merawat kulit bayi bahkan sejak Newborn.
 
7 Alasan Bayi Harus Mandi Pakai
Cetaphil Baby Gentle Wash & Shampoo :
  1. Produk ini diklaim no more tears alias tidak pedih di mata. Ini kabar bagus, karena memandikan bayi butuh effort lebih, ya Gais. Baik itu Newborn atau sudah masuk MPASI dan lagi aktif-aktifnya seperti anak saya. 
  2. Hair & Body, artinya bisa dipakai buat shampo dan sabun seluruh badan. Uhuy, praktis dan hemat Gais, sekali pakai bisa buat semuanya. 
  3. Kandungan Glycerin & Panthenol yang dikenal baik membersihkan, hingga merawat kelembapan kulit dan menjaga kehalusan rambut bayi. Jadi sehabis mandi kulit bayi saya terasa lembab dan segar, rambutnya juga lembut dan halus gampang disisir. 
  4. Tidak banjir busa (Soap Free) jadi lebih tenang saat mandi. Kalau saya menyiasatinya dengan tuang sedikit Cetaphil Baby Gentle Wash & Shampoo ke Washlap yang sudah dibasahi, lalu remas-remas dan gosok lembut dari kepala hingga seluruh bagian tubuh bayi. Tuang secukupnya, dapat banyak manfaatnya. 
  5. Dermatologycally Tested, teruji klinis tidak mengandung bahan berbahaya. Lembut tanpa tambahan pewarna dan minyak mineral. 
  6. Hypoallergenic, tidak menimbulkan iritasi atau alergi. Ini yang terpenting. Apalagi saat memandikan Newborn yang kita belum tahu tipe kulitnya. Saya lebih baik dari awal bayi lahir, langsung aja cari aman dengan produk yang ramah di jenis kulit bayi sensitif. 
  7. Aroma segar dan tidak menyengat seperti parfum. Saat digunakan dan setelahnya tidak meninggalkan aroma yang kuat sehingga sangat nyaman digunakan bayi.
Review pengalaman setelah anakku memakai Cetaphil Baby Gentle Wash & Shampoo ini : 
  • Kulitnya lebih lembab dan tidak kering. (Agar kelembapan lebih terjaga ada rangkaian krimnya juga. Aku spill di bawah ya!) 
  • Rambutnya halus, enak disisir dan kulit kepala harum beraroma segar. 
  • Bahkan untuk dipakai saat cebokin bayiku setelah pup, pantat bayi terasa bersih, lembap dan halus. 
  • Saya juga pakai buat cuci tangan bayi sehabis makan MPASI, kan kalau MPASI menunya amis-amis seperti ikan, daging, telur, dan saat makan bayi suka berantakan sampai ke badan. Eh, ternyata setelah cuci tangan pakai Cetaphil dan dibilas bersih, sudah tidak beraroma amis lagi. Recomended lah buat membersihkan dan melindungi kulit bayi. 
  • Senang dipakai setiap hari, formulanya menutrisi.

Sehabis Mandi atau Saat Kulit Bayi Terasa Kering, Mengapa Harus Pakai Cetaphil Baby Advanced Protection Cream?
  1. Cetaphil Baby Advanced Protection Cream mengandung calendula organik, shea butter, glycerin. Cocok sekali dioleskan dua kali sehari ke kulit bayi yang rentan kering. 
  2. Formulanya juga sangat membantu menenangkan kulit yang sangat kering atau lecet semisal di daerah telapak kaki, tangan, sikut, lutut, lipatan leher, ketiak, hingga area wajah bayi. 
  3. Menghidrasi dan menutrisi kulit bayi dengan bahan alami yang hipoalergenik, baik dipakai untuk menjaga kulit bayi sejak baru lahir. 
  4. Sudah teruji secara dermatologi menjaga kulit bayi tetap lembap dan sehat. 
  5. Dapat diaplikasikan ke seluruh bagian tubuh hingga wajah bayi
  6. Tekstur creamnya ringan, tidak greasy dan mudah diserap kulit bayi. 
Review pengalaman setelah anakku memakai produk Cetaphil Baby Advanced Protection Cream ini :
  • Kulitnya terasa lebih halus, lembap, dan tidak mudah merah-merah di bagian lipatan leher/ketiak. 
  • Bagian wajah yang rentan kering seperti pipi dan dahi juga lebih terhidrasi dengan pemakaian sehabis mandi dua kali sehari. 
  • Karena fungsinya menyeluruh untuk wajah dan tubuh, jadi cream ini anti ribet kalau mau kemana-mana tinggal masukin tas. 
  • Sebelum belajar merangkak, di bagian kaki, lutut, telapak tangan, dan sikut anakku diolesi cream dan ternyata tidak gampang lecet. 
  • Pemakaian pertama langsung kelihatan lembutnya. Selanjutnya, aku pakai dua kali sehari setelah selesai mandi dan bila dibutuhkan. 
  • Aromanya tidak menyengat, tidak parfum, tapi harum lembut. 
  • Tekstur krimnya sangat mudah diaplikasikan.

Cetaphil Baby with Organic Calendula Diaper Cream
Popok dan bayi tidak dapat dipisahkan. Ya iyalah, kalau dipisah ntar isinya berantakan, Emaknya yang nangis bersihin 🤣🤣🤣 Karena itu, penggunaan popok sehari-hari juga perlu dijaga dan dirawat agar tak sampai terjadi ruam ataupun iritasi di area sensitif bayi. Kalau sudah terlanjur ruam, bagaimana?
 
Diaper Cream dari Cetaphil Baby ini rekomendasi terbaik buat mengatasi maupun mencegah ruam popok pada bayi, karena :
  1. Kandungan bahannya terbuat dari calendula organik, shea butter, glycerin, membantu menenangkan kulit sensitif yang sangat kering. 
  2. Krim ini memberikan perlindungan dengan menghidrasinya sepanjang hari. 
  3. Membantu menutrisi kulit bayi yang senantiasa tertutup popok. 
  4. Formulanya hypoallergenic, cocok untuk kulit bayi yang baru lahir dan rentan terkena ruam popok. 
  5. Sudah teruji secara dermatologi. 
  6. Membantu mengurangi ruam/iritasi/kemerahan yang timbul karena memakai popok dalam waktu lama. 
  7. Dapat digunakan sebagai pencegahan dan setelah terkena ruam.

Review pengalaman setelah anakku memakai produk Cetaphil Baby Diaper Cream ini :
  • Saat dioles lembut dan mudah meresap di area pantat dan selangkangan bayi. 
  • Teksturnya kental dan sangat membantu menghidrasi kulit yang sedang ruam/iritasi. 
  • Tidak panas ataupun dingin saat dioles di tempat yang ruam. Area kulit bayi terasa nyaman saat dioleskan.
  •  Warnanya tone up saat dioles ke kulit. 
  • Formula lembut, nyaman dipakai setiap ganti popok. 
  • Tidak parfum dan tidak perih, nyaman dipakai kapan saja.
Semua produk Cetaphil Baby with Organic Calendula ini beli dimana? 

Dapat di beli daring di e-commerce ataupun belanja langsung di supermarket yang menyediakan produk perawatan bayi. Kalau saya lebih suka belanja langsung ke supermarket, sedangkan suami lebih suka beli online. Bisa keduanya kok, Gais. Selamat berbelanja!


Ditulis oleh : Sakinah Annisa Mariz



30 comments

  1. Halo, senang bisa berbagi pengalaman tentang produk yang hipoalergenik untuk perawatan kulit bayiku. Kalau kamu, termasuk kulit sensitif atau normal?

    ReplyDelete
  2. Suka pake Cetaphil bisa meredakan kulit yg eksim Krn alergi juga

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah iya, soalnya banyak direkomendasiin sama Dokter Anak ya

      Delete
  3. Mantap ulasannya. Semangat trus Kina.

    ReplyDelete
  4. Bisa masuk list perlengkapan baby nih. Thankyou sharenya yaaa

    ReplyDelete
  5. Bagus banget memang cetaphil ini. Suka dengan aroma2nya lembut bangetsss

    ReplyDelete
  6. Ulasannya sesuai dengan realita, jadi gak ragu ingin mencobanya

    ReplyDelete
  7. Rina Mahfuzah NasutionOctober 21, 2022 at 5:25 PM

    Kalau kakak msh punya baby pngen beli ni produknya kin. Kina penulis serba bisa. Mantaf Kin!

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hahaha iya kak. Khusus bayi. Nanti kita bahas yang khusus Omak Omak, xixixii

      Delete
  8. Wah, beli produk perawatan kulit bayi mmng g boleh asal2an y kin...Dua anak Nita juga cocok pake cetaphil baby. Bikin kulit jadi bersih, lembut dan sehat.😊

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah cocok ya nit. Iya betul kalau untuk bayi kita perlu extra hati hati. Tapi kalo Cetaphil kan udah pada tau emang aman ya kan

      Delete
  9. rekomended deh kalo dah direview bu kina

    ReplyDelete
  10. Anak aku juga pakai Cethapil baby ini, bagus banget untuk kulit sensitif nya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah iya kak, keren dong berarti produknya rekomended ya kak

      Delete
  11. Awesome bgt babymu Kim, gemes aq.. oke noted dicatet nh msk wishlist belanja produk Cetaphil Baby EMG oke

    ReplyDelete
    Replies
    1. Masya Allah tabarakallah, makasih Onty Dina yang cakep, sipp ditunggu kedatangan Baby Vana ya

      Delete
  12. Anak saya kebetulan dua-duanya memang agak cenderung sensitif kulitnya. Cocok banget pakai Cetaphil yang calendula ini. Pdahal, saya juga sudah bertahun-tahun pakai Cetaphil facial wash. Jadi, judulnya Cetaphil pilihan keluarga saya untuk merawat kulit . Tulisannya lengkap banget Mbak. Salam kenal ya :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mbak, untuk kulit sensitif memang harus ekstra hati-hati banget ya milih skincare bayi. Wah, sama ternyata juga pake Cetaphil ya. Keren mba. Makasih ya udah mampir. Salam kenal dr Medan

      Delete
  13. Salfok liat bayinya lucu banget gemoy

    Cetaphil gue pikir untuk kulit orang dewasa aja, taunya ada untuk bayi juga

    Bagus lah itu pastinya karena hipoalergeniknya nyata kan

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih. Masya Allah tabarakallah, iya Cetaphil ada yg buat bayi juga. Bener, selembut dan sebagus itu produknya. Thankyou udh main kesini ya

      Delete
  14. Aih, sudah punya bayikk.. Selamat ya Bu Kina bayiknya lucuu gemes pinter pinter ya Dedek nak Soleh.
    Pantesan chakep, mandinya pake Cetaphil Baby buat kulit anak sehat dan halus..hehe
    Kapan2 bagi info seputar kehamilan dong Bu, biar nular ke kami. Amin yra

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hehe, iya Nyai, perjuangan 5 tahun ini. Ayo semangat positif thinking selalu ya Nyai. Masya Allah tabarakallah, makasih Onty Nyai, nanti kapan ada waktu main ke rumah Adib ya

      Delete

Mohon tidak meninggalkan link hidup di kolom komentar. Terima kasih.

Literasi Digital